PELATIHAN ANAK BERKUALITAS
Bidang pendidikan Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Walisongo menyelenggarakan Pelatihan Anak Berkualitas Selasa (11/07) di laboratorium Fakultas Dakwah, dengan instruktur: Drs. Ali Murtadho, M.Pd (Konselor), H. Alfandi, M.Ag. (Production House) dan Mulyanto(Broadcaster). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mengisi liburan sekolah akhir tahun ajaran 2005/2006. Aktifitas yang bernuansa edukatif dan menghibur ini bertujuan untuk menjalin silaturrahmi, agar saling kenal-mengenal dan peduli diantara putra putri keluarga besar IAIN Walisongo.
Sasaran pelatihan ini adalah anak berusia 9-15 tahun. Karena pada usia tersebut ada proses pencarian jatidiri dengan suka berpetualang, suka bertanya, emosi gampang berubah dan mencari keakraban dengan teman sebaya. Disini terjadi character building pada anak, terutama sebagai sentuhan dalam pengenalan EQ.
Pembentukan anak merupakan kewajiban setiap orang. Hal ini sebagai upaya menjadikan anak shaleh. Siapapun setiap orang menginginkan dan mengharapkan anaknya menjadi baik dan shaleh. Kegiatan ini diakhiri dengan melihat hasil rekaman kegiatan, untuk selanjutnya ada evaluasi dan koreksi.
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home